Example floating
Example floating
NGANJUK

Kodim 0810 Gandeng Paguyuban SPPG Nganjuk Salurkan Donasi Bencana Aceh

Mulyadi Memo
×

Kodim 0810 Gandeng Paguyuban SPPG Nganjuk Salurkan Donasi Bencana Aceh

Sebarkan artikel ini

NGANJUK, MEMO – Untuk meringankan beban hidup para korban musibah banjir dan gempa bumi di Aceh Sumatra Utara, Kodim 0810 – Nganjuk menyalurkan donasi bencana sebesar Rp 77,5 juta.

Secara simbolis, donasi bencana Aceh tersebut diserahkan langsung oleh Ketua paguyuban Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi ( SPPG) Kabupaten Nganjuk ,Ahmad Choderi,S.T kepada Komandan Kodim (Dandim) 0810/Nganjuk, Letkol Arh M. Taufan Yudha Bakti, S.I.P., S.T., bertempat di aula rapat Makodim 0810/Nganjuk, pada Senin (22/12/2025).

Baca Juga: Kakanwil Kemenag Jatim Apresiasi Anugrah Nganjuk Madrasah Awards 2025

Sumber donasi bencana Aceh seperti dijelaskan Ahmad Khoderi berasal dari penggalangan dana dari paguyuban SPPG terdiri dari 51 SPPG yang sudah beroperasi di Nganjuk.

Baca Juga: Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih di Sonoageng Diprotes Warga, Ada Apa

” Penggalangan dana seperti ini berdasarkan kesadaran dan kekompakan para anggota dan pengurus paguyuban SPPG di Nganjuk. Alhamdulillah dana terkumpul Rp 77,5 juta ,” terang Ahmad Choderi.

Baca Juga: Tuntas 100%, 600 Guru PAI Di Nganjuk Lulus PPG, Awal Tahun Akan Terima Uang Segar TPG, Begini Himbauan Kasi PAIS....

Sementara ditegaskan Jianto selaku pimpinan DPRD Nganjuk dari Partai Gerindra yang hadir dalam acara penyerahan donasi bencana Aceh tersebut menambahkan bahwa misi kemanusiaan ini murni bentuk kepedulian bersama.