Example floating
Example floating
KEDIRI

Komitmen Kejari Kabupaten Kediri Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Hibah Sapi

Avatar
×

Komitmen Kejari Kabupaten Kediri Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Hibah Sapi

Sebarkan artikel ini
Komitmen Kejari Kabupaten Kediri Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Hibah Sapi
Example 468x60

Kediri, Memo
Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Kediri terus berkomitmen untuk menuntaskan kasus korupsi hibah program korporasi sapi yang melibatkan kelompok tani (poktan) Ngudi Rezeki, di kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.

Hal tersebut dijelaskan Kasi Pidsus Kejari Kabupaten Kediri, Pujo Rasmoyo, kepada jurnalis usai menerima audiensi dari perwakilan Forum Aliansi Mahasiswa Intelektual (FAMI) terkait kasus tersebut, Senin (14/4/2025).

“Untuk melakukan ada tidaknya perkara tindak pidananya harus tetap kita kaji lebih dalam terkait alat-alat buktinya,” ujarnya.

Diketahui sebelumnya, sebanyak 5 kelompok peternak sapi di Kecamatan Ngadiluwih di Kabupaten Kediri awalnya mendapatkan bantuan 1.000 ekor sapi melalui program korporasi sapi dari Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian (Kementan). Masing-masing kelompok peternak mendapatkan jatah 200 ekor sapi.

Namun dalam prosesnya, Kejari Kabupaten Kediri dari 5 poktan sapi baru menahan satu tersangka JS selaku Ketua poktan, pada Selasa (8/4/2025) lalu.

Baca Juga  GPI Dorong Kejaksaan Segera Tetapkan Mak Rini Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Dam Kali Bentak