Example floating
Example floating
TULUNGAGUNG

BGN Tegas: SPPG Wajib Kantongi SLHS, Satu Bulan atau Tutup

Prawoto Sadewo
×

BGN Tegas: SPPG Wajib Kantongi SLHS, Satu Bulan atau Tutup

Sebarkan artikel ini

Tulungagung, Meno co.id
Badan Gizi Nasional (BGN) kini memperketat pengawasan operasional Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kabupaten Tulungagung.

Langkah ini dijalankan sebagai respons terhadap kewajiban pendaftaran Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (SLHS). Bagi SPPG yang tidak segera mengajukan permohonan akan berisiko disuspend.

Baca Juga: Motif Cemburu, Pria di Tulungagung Nekat Bakar Rumah Pacar Hingga Kerugian Ditaksir Rp 300 Juta

Wakil Kepala BGN, Nanik Sudaryati Deyang menyampaikan, saat ini tercatat 69 SPPG beroperasi di Tulungagung. Dari jumlah tersebut, 48 SPPG telah memiliki SLHS, yang menandakan bahwa mereka telah memenuhi standar kesehatan yang ditetapkan oleh BGN.

“Dari 69 SPPG yang ada, kami memantau dengan serius agar semua mendapatkan SLHS. Ini penting untuk menjaga kualitas layanan gizi,” kata Nanik saat kunjungan ke Tulungagung pada Sabtu, (10/1/2026).

Baca Juga: Aksi Damai 212 di Tulungagung, Soroti Jalan Desa Kedoyo dan Tegaskan Dukungan ke Pemkab

Nanik memberikan perbandingan dengan situasi di Kabupaten Trenggalek, di mana hanya 2 dari 50 SPPG yang telah mengantongi SLHS.

“Hal ini tentu menjadi perhatian, dan kami berharap agar semua SPPG, baik di Tulungagung maupun Trenggalek, segera mengurus SLHS,” tambahnya.

Baca Juga: Patut Diduga Seleksi Perangkat Desa Tulungrejo Karangrejo Tulungagung Penuh Rekayasa!!!!, Nilai SLTA Ungguli Lulusan S2