Example floating
Example floating
Kabar Daerah

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan , Dinkes Lakukan Akreditasi Puskesmas

×

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan , Dinkes Lakukan Akreditasi Puskesmas

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

budi luhur
Nganjuk, memo.co.id
Untuk meningkatkan pendidikan pada staf fasilitas pelayanan kesehatan dan meningkatkan pengelolaan resiko pada pelayanan pasien di puskesmas , Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk sejak tahun 2015 silam telah menyelenggarakan kegiatan penilaian kelayakan teknis ( akreditasi ) terhadap 20 puskesmas di Kabupaten Nganjuk .

Ditahun pertama ( 2015 ) akreditasi puskesmas , dinas kesehatan bekerjasama tem penilai dari Kementrian RI untuk sementara baru meloloskan empat puskesmas . Diantaranya Puskesmas Nganjuk , Gondang , Berbek dan Puskesmas Sukomoro . ‘’ Untuk tahun pertama akreditasi dari keempat puskesmas sudah dinyatakan memenuhi standar pelayanan kesehatan ,’’ terang Sekdis Kesehatan Nganjuk Luhur Budi W saat dikonfermasi diruang kerjanya kemarin 13/6/2016.

Example 300x600

Rencananya akreditasi puskemas masih dikatakan sekdis akan dilanjutkan pada pertengahan tahun 2016 atau pada awal bulan Juni . ‘’ Sesuai dengan jadwal akreditasi ditahun kedua kali ini ada 12 puskesmas yang akan diusulkan menjadi peserta akreditasi ,’’imbuhnya .

Sementara untuk sisanya ada 4 puskesmas rencananya akan diusulkan pada tahun ketiga akreditasi pada tahun 2017 . ‘’ targetnya pada tahun 2019 sebanyak 20 puskesmas ditambah dua klinik di Kabupaten Nganjuk harus sudah terakreditasi ,’’ tambahnya .

Ditanya apa pentingnya akreditasi bagi puskesmas dan klinik menurut dia untuk memacu puskemas untuk memenuhi standar pelayanan kesehatan masyarakat serta untuk meningkatkan strata akreditasi puskesmas dan agar bisa memberikan jaminan kepada petugas puskesmas bahwa pelayanan yang diberikan kepada pasien sudah memenuhi standar teknis kesehatan.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.