“Kemudian tentang labeling produk halal, sebelumnya program tersebut sudah ada. Kami akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memfasilitasi karena memang dari segi proses harus ada sertifikasi namun untuk biayanya kita sudah ada program dan biayanya yang gratis,” ungkap dia.
Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga turut mengapresiasi Kampung Kerapu yang menjadi salah satu ddestinasi wisata unggulan di Situbondo.
Menurut dia, Kampung Kerapu bisa dijadikan contoh bagi pengelola wisata bahari lainnya dengan menghadirkan kuliner dalam suasana malam yang romantis dan juga instagramable.
“Ikan Kerapu ini harganya mulai naik dan harganya selalu meningkat karena enak. Ini budi daya yang mampu meningkatkan nilai tambah yang luar biasa,” ucap Menparekraf.