“Di lokasi karantina mereka mendapat fasilitas dari pemerintah termasuk pengecekan kesehatan oleh tim medis yang stand by di sana,” kata Nico.
Pemkot menyiapkan dua lokasi isolasi terpusat. Pertama, Ndalem Priyosuhartan yang kini sudah difungsikan, sementara lokasi lain adalah Graha Wisata Niaga yang masih dalam proses persiapan. Kendati demikian, pemkot masih berupaya agar isolasi bisa diarahkan ke Asrama Haji Donohudan Boyolali yang kini juga telah menampung 18 pasien isolasi dari Solo.