Example floating
Example floating
Jatim

Jawa Timur Masih Kekurangan 27.897 Dokter dan Rumah Sakit Pendidikan

×

Jawa Timur Masih Kekurangan 27.897 Dokter dan Rumah Sakit Pendidikan

Sebarkan artikel ini
Jawa Timur Masih Kekurangan 27.897 Dokter dan Rumah Sakit Pendidikan
Example 468x60

Terkait pengajuan FK di UPN Veteran Jatim, dikatakan Aryanti, masih menunggu dicabutnya moratorium pendirian FK olek Mendikbudristek. Namun, pihaknya akan memberikan rekomendasi kesiapan universitas yang mengajukan FK dengan melihat berkas dan visitasi.

“Di UPN Jakarta sudah ada FK dengan akreditasi unggul. Nah untuk itulah kami datang ke sini (UPN Jatim) untuk melakukan visitasi. Visitasi ini akan dilihat sarana prasarana termasuk juga dari sisi kelengkapan SDM,” katanya.

Mas Dhito Lanjutkan

Sekretaris Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi, Prof. Tjitjik Sri Tjahjandarie menambahkan jika Kementerian Kesehatan melalui Dirjen Tenaga Kesehatan telah memberikan rekomendasi pembukaan FK baru karena adanya peta kebutuhan SDM tenaga dokter yang masih kurang di Indonesia.

Sehingga visitasi pada perguruan tinggi yang mengajuan FK perlu dilakukan untuk dikatakan layak membuka FK.

“Kami melihat memang fasilitas kemudian SDM di UPN Veteran Jatim sangat berkomitmen untuk dapat menyiapkan dan memenuhi seluruh persyaratan pembukaan FK. Saat ini Kemenkes sudah memberikan rekomendasi pada 13 perguruan tinggi untuk membuka FK, Insya Allah UPN Veteran Jatim segera menjadi yang ke-14,” katanya.

Sementara itu, Rektor UPN Veteran Jatim, Prof. Akhmad Fauzi mengungkapkan pihaknya sudah menyiapkan 100 persen untuk pembukaan FK. Mulai dari tenaga dosen, sarana prasarana hingga rumah sakit pendidikan.

“Kami rencananya ingin membuka FK dengan dua prodi yaitu Pendidikan Kedokteran sekaligus Profesi Kedokteran. Tenaga dosen sudah kami siapkan dengan keunggulannya masing-masing. Jika izin keluar tahun depan pastinya kami sudah bisa menerima mahasiswa baru,” kata dia.

Baca Juga  Buat Surat Panggilan ke Paslon Rizky, Bawaslu Tidak Cermat, Fauzan Ahmad ; Ini Cacat Formil !

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.