Kediri Memo.co.id
Sebagai bentuk kepedulian Kapolres Kediri AKBP Sumaryono didampingi istri beserta anggota polres kediri lainnya, menyempatkan diri menjenguk balita yang mengalami gizi buruk di RSUD kabupaten setempat. Anak penyandang gizi buruk itu yakni Aida Mahfirotul Makhsunah, balita yang berusia (16 bulan) itu harus dirawat di RSUD Kabupaten Kediri karena pertumbuhannya tidak normal sebagaimana balita pada umumnya.
Balita Aida warga Dusun Dawung, Desa Ringinrejo, Kabupaten Kediri ini hanya mempunyai berat badan 2,4 kg saja. Seharusnya balita seusianya harus mempunyai berat badan 2,5kg. Selain berat badannya tidak normal Balita aida juga mengalami kelainan syaraf pada otak, tulang punggung bengkok yang menyebabkan anak pasangab Suriah dan Sutekno susah untuk tidur.
“Ini sebagai bentuk kepedulian kita mas, semoga dapat menjadi inspirasi bagi warga Kab Kediri lainnya agar ikut peduli dan membantu Aida,” kata kapolres kediri AKBP Sumaryono, di ruang Nusa Indah RSUD Pelem Kabupaten Kediri, Senin (6/3/2017).