Kapolresta Banyuwangi AKBP Nasrun Pasaribu dampingi Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Drs. Firman Shantyabudi, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang melakukan pengecekan di sejumlah tempat publik di Banyuwangi, pada Minggu (26/12/2021) untuk memastikan sistem telah berjalan dengan baik.
Kapolresta Banyuwangi bersama Forkopimda, mendampingi Kakorlantas Polri dan Menteri Perhubungan, melakukan pengecekan di tempat publik, terkait dengan penerapan protokol kesehatan (Prokes) dan posko kesehatan.
Tempat pertama yang dilakukan pengecekan adalah Posko Nataru 2021/2022 dan Sapras di Area Bandara Int’l Banyuwangi, Blimbingsari, untuk memastikan kesiapan tempat cuci tangan, Barcode Peduli Lindungi, thermogan telah terpasang, penggunaan masker bagi para pengunjung, Penerapan 50% kapasitas maksimal.
Rombongan pejabat kepolisian ini juga memastikan perayaan Natal di Bandara ini berlangsung dengan tertib dan menerapkan protokol kesehatan.
Tak hanya itu, untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, rombongan pejabat kepolisian dan Menteri Perhubungan ini juga menyapa dan memberikan bingkisan kepada petugas yang sedang melaksanakan jaga di Pos Pengamanan.