Aksi penodongan yang menimpa seorang turis asal Prancis di Muara Baru membuat geram aparat kepolisian. Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok tak tinggal diam, dan berhasil meringkus tiga pelaku yang terlibat dalam aksi kejahatan tersebut. Ketiga pelaku, AP, UTA, dan TM, ditangkap di tiga lokasi berbeda di sekitar kawasan padat penduduk Muara Baru.
“Kami berhasil menangkap tiga pelaku yang terlibat dalam aksi pencurian dengan kekerasan terhadap warga negara asing asal Prancis,” ungkap Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok, AKP I Gusti Ngurah Putu Krisnha, Kamis (6/3/2025).
Ketiga pelaku memiliki peran masing-masing dalam aksi penodongan dan perampasan kamera milik korban, Marion Parent (41). Aksi kejahatan ini terjadi saat Marion dan anaknya sedang berjalan-jalan di sepanjang tanggul Muara Baru.
Salah satu pelaku mendekati korban dengan modus menawarkan bantuan untuk naik ke atas tanggul. “Saat korban hendak naik ke atas tanggul, pelaku menodongkan pisau sambil meminta uang,” jelas Ngurah.
Para pelaku melihat Marion membawa kamera berharga dan langsung merampasnya secara paksa sebelum melarikan diri. Polisi berhasil menyita pisau yang digunakan pelaku untuk menodong korban. Ketiga pelaku kini mendekam di Mapolres Pelabuhan Tanjung Priok dan dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.
Sebelumnya, Marion Parent, seorang fotografer asal Prancis, menjadi korban penodongan di kawasan Muara Baru. Ia ditodong saat sedang memotret suasana tanggul bersama anaknya. Dua pelaku juga merampas kamera miliknya yang bernilai puluhan juta rupiah.