Informasi segala bentuk apapun dan bisa di pecahkan untuk mengatasi permasalahan yang ada dilingkungan. Dalam hal ini, kuncinya adalah menjalin silaturahmi yang baik dan meningkatkan sinergitas.
Kapolres Kediri AKBP Akhmad Yusep Gunawan sengaja membentuk para toga agama ini karena gangguan kejahatan dalam bentuk apapun sering terjadi kapanpun dan dimanapun. Menurutnya, kejahatan seksual, kekerasan terhadap ada juga sering terjadi. Hal dikarenakan kurangnya pengawasan dan kepekaan.
Selain itu, maraknya peredaran narkoba juga bermula dari pergaulan. Kurangnya memberikan perhatian dan contoh kebaikan berakibat kenakalan remaja dan hingga terjadi kejahatan.
Tidak hanya itu saja, bahaya radikalisme, terorisme dan komunisme masih menghantui di mata masyarakat. Karena jaringan mereka masih menyebar dan mencoba mencari generasi berikutnya.
Kejahatan yang beraneka ragam itu menurut Kapolres Kediri AKBP Akhmad Yusep Gunawan SH, SIK, MH sangat mengganggu dalam proses pembangunan bangsa. Untuk itu, sengaja membentuk tokoh agama dapat berperan dalam membangun bangsa dan negara dari gangguan kejahatan tersebut. (Wing)