Acara buka bersama tersebut diketuai oleh Aschab (37) dalam sambutannya Aschab mengatakan. “kegiatan santunan ini merupakan kegiatan yang akan rutin dilaksanakan oleh komunitas pemuda pucuk yang tergabung dalam pucuk Community setiap bulan suci Ramadhan. Mereka ingin berbagi kebahagiaan pada anak-anak yang kurang beruntung di desa pucuk dan sekitarnya,”katanya.
Acara tersebut mengangkat tema ‘Bersama Mengharap Ridhonya, Saling Berbagi Mendekap kasih illahi, Di Bulan Uang Penuh Berkah. Acara inipun dijadikan ajang silaturahim antara para pemuda dengan pemerintah desa pucuk.
“Kami juga ingin kegiatan ini menjadi ajang komunikasi untuk mempererat silaturahim dengan masyarakat baik yang muda maupun yang tua,” kata Mulyanto yang mewakili pemdes pucuk pada Jumat (31/5/2019) pukul 04:00 WIB.
Sementara itu, perwakilan camat pucuk, Qosyim mengatakan kepedulian membantu orang lain seperti ini akan mendatangkan banyak manfaat. “Kepedulian ini akan berbuah pada siapa saja yang membantu orang lain. Setahu saya akan mendapatkan manfaat yang lebih daripada yang dibantu,” ujar Qosyim.