Example floating
Example floating
KEDIRI RAYA

Safari Ramadhan Bupati Gandeng Dinsos Bagi Bagi Bantuan Modal PK-5 Dan Paket Sembako

A. Daroini
×

Safari Ramadhan Bupati Gandeng Dinsos Bagi Bagi Bantuan Modal PK-5 Dan Paket Sembako

Sebarkan artikel ini

NGANJUK,MEMO.CO.ID – Masuknya nama Ita Triwibawati sebagai bakal calon bupati (Bacabub) melalui gerbong PDIP dipridiksi oleh kalangan politisi adalah balon yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Baca Juga: Wujud Kepedulian Sosial, KAI Daop 7 Madiun Sepanjang Tahun 2025 Salurkan Dana Sosial Rp 778 Juta

Pasalnya kekuatan yang dimiliki Sekda Jombang ini tidak hanya soal materi saja. Namun lebih dari itu basis kekuatan masa yang dimiliki suaminya ( Taufiqurohman,Bupati Nganjuk,red ) masih lengket. Dan kemungkinan ada penurunan grafik masa itupun relatif kecil.

Pasalnya menurut keterangan beberapa nara sumber dengan status suaminya masih menjabat bupati , maka akan mempermudah baginya ( Ita,red) untuk meraih simpati masyarakat cukup dengan cara nebeng dibalik status dan nama besar suaminya, termasuk kiprah politiknya.

Baca Juga: Laksanakan Tugas Kemanusiaan, Babinsa Koramil 02 Pesantren / Kodim 0809 Kediri Amankan dan Evakuasi ODGJ di Kelurahan Tempurejo

Terbukti, pada musim kegiatan safari ramadhan kali ini Bupati Nganjuk Taufiqurohman yang didampingi sang istri ( Ita Triwibawati,red) hampir tidak pernah absen menghadiri acara buka bersama dan sholat traweh disejumlah lokasi.