MEMO – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) memastikan bahwa setiap menu yang disajikan mengandung nutrisi berkualitas tinggi. Semua makanan telah melalui evaluasi ketat dari Badan Gizi Nasional (BGN), sehingga terjamin aman dan layak untuk membantu meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia.
Dalam keterangan persnya pada Rabu (8/1/2025), Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polkam), Budi Gunawan, menyatakan harapannya agar program ini mampu secara signifikan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia.
“Melalui asupan gizi yang cukup, siswa dapat lebih fokus dalam belajar, meraih prestasi yang lebih baik, dan memaksimalkan potensi mereka,” ujar BG, sapaan akrabnya.
Lebih dari itu, program ini tidak hanya berfokus pada gizi anak-anak, tetapi juga memiliki efek positif pada roda ekonomi masyarakat di berbagai daerah. Dengan melibatkan petani lokal, penyedia daging, pelaku UMKM, hingga ahli gizi, program ini menciptakan rantai ekonomi yang inklusif.