Example floating
Example floating
Kabar Daerah

GP Ansor Ranting Pegiringan Gelar Konferensi di Pendopo Balaidesa

×

GP Ansor Ranting Pegiringan Gelar Konferensi di Pendopo Balaidesa

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Kepala Desa Pegiringan, Duhari Daya dalam sambutannya, memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya konferensi ranting, di balai desa Pegiringan. Balai desa adalah rumah masyarakat, jadi siapa saja boleh menggunakan untuk kegiatan-kegiatan seperti konferensi GP. Ansor, ucapnya. Beliau juga menyampaikan bahwa GP. Ansor adalah komponen penting yang bisa membawa kebaikan khususnya Pemuda di Pegiringan, atas nama Pemerintahan Desa Duhari Daya mengajak GP. Ansor ranting Pegiringan untuk bersama-sama bersinergi dan bekerja sama dalam rangka membangun desa Pegiringan tercinta yang lebih maju, mandiri dan sejahtera.

Dalam konferensi Ranting tersebut menghasilkan keputusan, terpilihnya Kepengurusan GP. Ansor Ranting Pegiringan masa khidmah 2017-2020 terpilih melalui musyawarah mufakat, yaitu sahabat Slamet Riyadi sebagai ketua, sahabat Imam Ropii sebagai sekretaris, Miftahudin sebagai Bendahara. dengan

Mas Dhito Lanjutkan

Acara konferensi ranting tersebut, ditutup dengan sambutan ketua terpilih, dalam sambutannya Slamet Riyadi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan amanah untuk mengemban kepengurusan GP. Ansor ranting Pegiringan 3 tahun kedepan, Slamet Riyadi berjanji akan berusaha sebaik-baiknya memajukan GP. Ansor ranting Pegiringan dan siap bersinergi dengan Pemerintahan Desa Pegiringan, sementara itu untuk penyusunan program kerja dan alat kelengkapan organisasi lainnya, akan dilaksanakan secepatnya setelah konferensi ranting ini, tuturnya. Pada akhir acara, seluruh peserta konferensi secara tertib memberikan ucapan selamat kepada pengurus terpilih. Harapan kita bersama GP. Ansor ranting Pegiringan akan lebih maju dan memberikan manfaat bagi masyarakat, desa serta negara Kesatuan Republik Indonesia. (Jirman Zabdan)

Baca Juga  Pasangan Calon Walikota Blitar No 2 Gelar Jalan Sehat di Lapangan Turi Sukorejo

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.