Memasuki wilayah Kertosono, kedua begal semakin terpojok karena para petugas dari Resmob Polres Nganjuk berhasil mendekati keduanya. Namun, saat berhasil ditundukkan petugas dalam pengejaran, kedua begal justru melawan.
Saat polisi sudah semakin dekat, salah satu begal mengeluarkan celurit dan langsung menyabet salah satu anggota Polisi. Hingga akhirnya, satu pelaku berhasil diringkus di wilayah Kertosono, sedangkan satu pelaku berhasil melarikan diri ke arah wilayah Jombang.
Personel Resmob Polres Nganjuk, Briptu Naryo, saat ditemui di lokasi membenarkan jika salah satu anggota Polres Nganjuk terluka saat berusaha menangkap pelaku begal. “Satu orang pelaku berhasil diringkus di Kertosono dan satunya lagi berhasil kabur ke arah Jombang,” jelasnya singkat. ( *)