Example floating
Example floating
KEDIRI RAYA

Bupati Kediri Mas Dhito Beri Pengalaman Unik Siswa SMA Dharma Wanita

A. Daroini
×

Bupati Kediri Mas Dhito Beri Pengalaman Unik Siswa SMA Dharma Wanita

Sebarkan artikel ini
Bupati Kediri Mas Dhito Beri Pengalaman Unik Siswa SMA Dharma Wanita

Kediri, Memo – Delapan siswa SMA Dharma Wanita 1 Pare Boarding School mendapatkan pengalaman tak terlupakan saat diajak masuk ke ruang kerja Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana. Momen langka ini menjadi bukti perhatian besar Mas Dhito, sapaan akrab sang bupati, terhadap masa depan generasi muda.

Salah satu siswa, Mohammad Kelvin Andrian Maulana, mengaku sangat terkejut dan tak menyangka bisa mendapatkan kesempatan emas ini. Awalnya, ia bersama teman-temannya hanya datang ke Pendopo Panjalu Jayati untuk menghadiri acara halal bihalal pada Selasa (15/4/2025). “Saya first time dengan teman-teman saya masuk ruang kerja Bapak Hanindhito. Sangat speechless, luar biasa sekali kami diberikan kesempatan untuk masuk ruangan utamanya, ruangan orang terpenting di Kabupaten Kediri,” ungkap Kelvin.

Baca Juga: Malam Tahun Baru di Kediri, Peresmian Jalan Stasiun dan 2.000 Porsi Pecel Gratis

Di dalam ruangan kerja bupati, setiap siswa diberikan kesempatan untuk duduk di kursi kebesaran orang nomor satu di Kabupaten Kediri tersebut. Pengalaman ini, menurut Kelvin, akan menjadi kenangan yang tak terlupakan. “Saya duduk di kursi yang biasa bapak duduki, dan Pak Dhito berdiri di samping saya, sangat luar biasa sekali. Saya merasakan seolah-olah saya menjadi bupati juga,” ujar Kelvin bangga.

Tak hanya itu, dalam pertemuan tersebut, Mas Dhito juga mengajak mereka makan bersama dan membicarakan rencana siswa-siswi SMA Dharma Wanita 1 Pare untuk menginap di Pendopo Panjalu Jayati.

Baca Juga: Wujud Kepedulian Sosial, KAI Daop 7 Madiun Sepanjang Tahun 2025 Salurkan Dana Sosial Rp 778 Juta

Kelvin dan teman-temannya sangat berharap Mas Dhito dapat membawa Kabupaten Kediri semakin maju dan dikenal di seluruh Indonesia. Secara khusus, mereka juga berharap Mas Dhito terus meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kediri, termasuk SMA Dharma Wanita 1 Pare. “Saya mengucapkan terima kasih telah didirikan SMA Dharma Wanita 1 Pare Boarding School, (karena) sangat membantu masyarakat menengah ke bawah seperti kami,” pungkas Kelvin.

SMA Dharma Wanita 1 Pare, yang didirikan pada tahun 2023 di bawah kepemimpinan Mas Dhito, merupakan sekolah berasrama gratis yang diperuntukkan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu yang terkendala biaya pendidikan. (Adv/Kominfo)

Baca Juga: Laksanakan Tugas Kemanusiaan, Babinsa Koramil 02 Pesantren / Kodim 0809 Kediri Amankan dan Evakuasi ODGJ di Kelurahan Tempurejo