Example floating
Example floating
Metropolis

Bupati Kediri Hj. Haryanti Sutrisno Resmi Lantik Dua Pejabat Tinggi Pratama, Kepala Dinas Pendidikan dan DPMPD

×

Bupati Kediri Hj. Haryanti Sutrisno Resmi Lantik Dua Pejabat Tinggi Pratama, Kepala Dinas Pendidikan dan DPMPD

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

[ad_1]

Kediri, Memo
Dua kepala dinas di lingkup Pemerintah Kabupaten Kediri resmi dilantik Bupati Kediri, Jumat (29/11/2019). Dua pejabat eselon II itu adalah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD), Drs. D. Sampurno, MM., dan Kepala Dinas Pendidikan, Drs. Sujud Winarko, MM.

Sujud Winarko yang resmi dilantik menjadi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri, sebelumnya merupakan Kabid Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Masyarakat, Pemuda dan Olahraga, Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri. Dengan menjabat Kepala Dinas Pendidikan, Sujud Winarko juga mendapatkan kenaikan eselon, dari semula eselon IIIb kini menjadi eselon IIb.

Sementara D. Sampurno yang selama ini menjabat sebagai Kepala Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Kediri, kini menempati posisi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kediri. Dia juga mendapatkan kenaikan eselon dari eselon IIIa menjadi IIa.

Selain dua pejabat pimpinan tinggi pratama tersebut, Bupati juga melantik dan mengambil sumpah 1 orang pejabat administrator, 9 orang pejabat pengawas dan 3 orang kepala UPTD Puskesmas.

The post Bupati Kediri Hj. Haryanti Sutrisno Resmi Lantik Dua Pejabat Tinggi Pratama, Kepala Dinas Pendidikan dan DPMPD appeared first on Memo Kediri |.

Source link

The post Bupati Kediri Hj. Haryanti Sutrisno Resmi Lantik Dua Pejabat Tinggi Pratama, Kepala Dinas Pendidikan dan DPMPD appeared first on Berita Memo.

[ad_2]

Source link

Baca Juga  KPU Kota Kediri Siapkan Pemilu yang Transparan dan Akuntabel dengan Cermat Penggunaan Sirekap

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.