Example floating
Example floating
Abata

Bersuci dengan Cara Wudlu Pakai Semprotan Botol Spray, Ini Penjelasannya

×

Bersuci dengan Cara Wudlu Pakai Semprotan Botol Spray, Ini Penjelasannya

Sebarkan artikel ini
berwudlu menggunakan botol spray
Example 468x60

Lantas, bagaimana jika seseorang berwudhu dengan menggunakan botol spray? Dalam kitab At-Tashil fi ‘Ulumit Tanzil telah dibedakan antara al-ghoslu dan al-mashu. Al-mashu adalah membasahi tubuh dengan usapan tangan yang terbasahi air, sementara al-ghoslu menurut Imam Malik adalah mengalirkan air dengan bantuan tangan dan menurut Imam Syafi’i berarti mengalirkan air (tanpa harus dengan bantuan tangan).

Saat berusaha berwudhu dengan menggunakan spray atay semprotan botol yang harus diperhatikan ada pada kegiatan membasuhnya. Dengan minimnya air yang ada, dikhawatirkan ada kekeliruan, yang mana harusnya dibasuh malah diusap.

Anggota tubuh yang saat wudhu wajib dibasuh antara lain, wajah, tangan sampai siku, serta kaki sampai ke mata kaki. Sementara anggota tubuh yang wajib diusap adalah kepala, termasuk juga telinga. Selain empat bagian di atas, membasuh maupun mengusapnya hukumnya sunnah, menurut mayoritas ulama (Jumhur).

Karena itu, perlu diingat anggota wudhu yang wajib dibasuh maka harus dibasuh, dengan cara mengalirkan air pada anggota badan tersebut. Jika kemudian diperlukan bantuan tangan untuk menjangkau bagian yang sulit dijangkau oleh aliran air, maka hal itu harus dilakukan.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.