Example floating
Example floating
Jatim

Alhamdulillah, Mbak Vinanda Aktifitas dari Kediri Dinobatkan sebagai Pemberdaya Perempuan

×

Alhamdulillah, Mbak Vinanda Aktifitas dari Kediri Dinobatkan sebagai Pemberdaya Perempuan

Sebarkan artikel ini
Alhamdulillah, Mbak Vinanda Aktifitas dari Kediri Dinobatkan sebagai Pemberdaya Perempuan
Example 468x60


Kediri , Memo

Vinanda Prameswati, aktifis perempuan di Kota Kediri, Jawa Timur yang juga sebagai Ketua Harian Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN) Kediri dinobatkan sebagai Aktivis Muda Pemberdaya Masyarakat oleh media detikjattim, bertempat di Dyandra Convention Center, Surabaya, pada Senin malam (25/11/2024).

Tropi Penghargaan detikJatim Awards 2024 tersebut diterima Mbak Vinanda dari Regional Manager detikcom Triono Wahyu Sudibyo.

“Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas dedikasi dan inisiatif kita pada pemberdayaan masyarakat yang membawa dampak positif di lingkup masyarakat,”ungkap Vinanda Prameswati kepada awak media.

Vinanda mengaku bersyukur atas penghargaan ini dan menjadi semangat untuk terus berinovasi dan kreatif serta berkotribusi lebih, khususnya untuk Kota Kediri.”Bersyukur ini perubahan bagi saya. Saya terima kasih kepada keluarga karena kekuatan terbesar. Terima kasih sahabat saya, seluruh tim. Karena untuk mendapat pencapian ini penuh tantangan, kerja keras. Makna berarti buat saya,” kata Mbak Vinanda.

“Saya malam hari ini sudah mendapat penghargaan, bisa memmotivasi sata untuk berkontribusi lagi ke depannya. Saya ingin ucapkan terima kasih acara detikJatim Award. Bagi penerima penghargaannya bisa menjadi dukungan berinovasi lagi lebih kreatif lagi dan akan menginspirasi seluruh pihak,” tambahnya.

Selama ini, Vinanda Prameswati mengabdikan dirinya melalui organisasi Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN) yang bergerak aktif di bidang sosial kemasyarakatan. detikJatim melihat dara 26 tahun ini mampu mengakselerasi kemajuan sosial ekonomi dan lingkungan, di usianya yang masih sangat muda.Sebagai ketua pelaksana harian lembaga sosial yang memiliki ribuan anggota yang tersebar di sejumlah daerah, Vinanda telah melakukan banyak hal untuk masyarakat. Mulai dari menginisiasi kegiatan perlindungan sosial, pemberdayaan ekonomi, hingga kegiatan lingkungan lestari di berbagai wilayah khususnya di Kediri.Untuk diketahui, detikJatim Award 2024 ini merupakan ajang apresiasi untuk individu, tokoh masyarakat, serta pelaku bisnis yang telah berdampak positif terhadap masyarakat di Jawa Timur.(Hamzah)

Baca Juga  Disperta Dapat Gedung Baru, 13 Pegawai Di Bidang Peternakan Dan Keswan Sujud Syukur

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.