Bagi kamu para penggemar film Harry Potter, tentu sudah tidak asing lagi dengan Hogwarts yaitu salah satu tempat utama di mana film ini terjadi. Meskipun Hogwart tidak nyata, kamu tetap bisa mengunjungi lokasi syuting film Harry Potter yang lainnya, lho. Berikut ini deretan lokasi syuting film Harry Potter yang sangat menarik. Penasaran ada di mana saja?
Jika suatu saat kamu memiliki kesempatan untuk berkunjung ke Inggris dan sekitarnya, jangan lupa untuk mengunjungi lokasi syuting film Harry Potter, ya. Spesial untuk kamu pecinta dunia sihir, ini deretan tempat syuting film Harry Potter yang bisa kamu jadikan destinasi seperti dilansir dari laman PopBela:
1. Malham Cove
Terletak di North Yorkshire, Inggris, kamu bisa mengunjungi salah satu tempat syuting film Harry Potter and the Deathly Hallows. Tempat yang dipenuhi dengan bebatuan kapur setinggi 80 meter ini menjadi latar tempat ketika Harry, yang ditemani oleh Hermione, mencari Horcrux. Bentuk bebatuan yang unik yang ada di situs alam ini terbentuk secara natural akibat pengikisan.
2. Gloucester Cathedral
Tempat syuting yang satu ini adalah sebuah gereja dengan usianya sudah lebih dari 1000 tahun, lho. Gloucester Cathedral ini digunakan sebagai latar tempat sekolah Hogwarts. Tidak hanya lorong gereja yang dijadikan sebagai lorong-lorong sekolah Hogwarts, beberapa bagian dari gereja ini juga digunakan sebagai lokasi pengambilan gambar untuk beberapa ruangan di sekolah Hogwarts, misalnya ruang asrama Gryffindor. Kamu bisa kapan saja berkunjung ke gereja yang terletak di Gloucester ini, karena dibuka setiap hari.
3. Alnwick Castle
Kastil yang sampai sekarang masih ditinggali oleh kerajaan Inggris ini menjadi latar tempat ketika Harry mempelajari Quidditch untuk pertama kalinya. Kastil yang berdiri sejak abad ke-11 ini adalah tempat di mana mobil terbang keluarga Weasley mendarat. Kalau kamu berkunjung ke kastil yang terletak di Northumberland tersebut saat musim panas, maka kamu bisa mencoba untuk mengikuti pelatihan sapu terbang seperti yang dipelajari oleh Harry dan teman-temannya saat di tingkat pertama, lho.
4. Leadenhall Market
Apakah kamu ingat dengan Diagon Alley? Ini adalah tempat Harry membeli segala kebutuhan sebelum masuk ke sekolah sihirnya tersebut terletak di Leadenhall Market yang merupakan pusat perbelanjaan tertua di London.