Example floating
Example floating
NGANJUK

12 Hari Operasi Pekat Semeru, Polres Nganjuk Ungkap Ratusan Perkara

Mulyadi Memo
×

12 Hari Operasi Pekat Semeru, Polres Nganjuk Ungkap Ratusan Perkara

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

NGANJUK, MEMO – Polres Nganjuk kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas penyakit masyarakat melalui Operasi Pekat Semeru 2025. Dalam operasi yang berlangsung sejak 26 Februari hingga 9 Maret 2025 ini, sebanyak 148 kasus berhasil diungkap, terdiri dari 13 kasus Target Operasi (TO) dan 135 kasus Non-TO.

Hal ini diungkapkan Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., dalam konferensi pers ungkap kasus Operasi Pekat Semeru 2025, Senin (10/3/2025). Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran, termasuk polsek-polsek yang turut berperan aktif dalam operasi ini.

“Hasil Operasi Pekat Semeru 2025 ini adalah bukti nyata komitmen Polres Nganjuk dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Kami mengapresiasi kinerja seluruh personel, terutama polsek jajaran yang telah berkontribusi signifikan dalam pengungkapan kasus hingga ke pelosok wilayah,” ujar Kapolres.

Berdasarkan data yang dihimpun, dari 13 kasus TO yang berhasil diungkap, terdapat 7 kasus perjudian, 2 kasus narkoba, 4 kasus prostitusi, dan 1 kasus pornografi online. Sementara untuk kasus Non-TO, mayoritas pengungkapan didominasi oleh peredaran minuman keras (110 kasus), diikuti narkoba (13 kasus), serta tindak pidana lainnya seperti premanisme dan handak.

Baca Juga  Polres Nganjuk Dukung Program Ketahanan Pangan,Lahan Perkarangan di Desa Gondang Jadi Lahan Profuktif