[ad_1]
Kediri, Memo
Setelah pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Pilbup 2020 yang dibuka dan dilakukan penutupan oleh DPD Partai Golkar. Hari Sabtu (8/2/2020), DPD Partai Golkar Kabupaten Kediri melanjutkannya dengan mengagendakan Rapat Pleno Diperluas.
Salah satu Bakal Calon Bupati (Bacabup) Kediri, Hj. Yekti Murih Wiyati, dirinya siap memenuhi persyaratan dari Partai Golkar, untuk dilakukan survei dalam mengukur elektabilitasnya, sebagai Bacalon yang nantinya diusung oleh Partai Golkar dalam Pemilihan Bupati Kediri Tahun 2020.
“Meski secara nominal untuk memilih satu lembaga survei dari 10 lembaga yang ada di daftar Partai Golkar, tidak sedikit, ya harus kita ikuti. Jangankan yang terdaftar, yang tidak terdaftar aja nominalnya hampir sama juga ya, jadi tetap dijalani,” kata Bakal Calon Bupati (Bacabup) Kediri, Hj. Yekti Murih Wiyati, Sabtu (8/2/2020) usai mengikuti Rapat Pleno Diperluas.
Yekti mengatakan, tidak keberatan dengan persyaratan survei ini. Apalagi, hal itu merupakan mekanisme dan aturan yang harus dijalani bagi setiap Bacalon. Yang jelas dirinya tetap ingin dan fokus menjadi AG 1.
The post Yekti Murih Wiyati Siap di Survei Elektabilitas Syarat dari Partai Golkar appeared first on Memo Kediri |.