Example floating
Example floating
BLITAR

Tumbuhkan Ekonomi Lokal, Mas Ibbin Buka Soekarno Coffee Festival 2025

Prawoto Sadewo
×

Tumbuhkan Ekonomi Lokal, Mas Ibbin Buka Soekarno Coffee Festival 2025

Sebarkan artikel ini

“Melalui Soekarno Coffee Festival ini, kita ingin kopi lokal tidak hanya dinikmati, tapi juga diberdayakan. Kopi bisa jadi penggerak ekonomi kreatif dan peluang UMKM untuk naik kelas,” ujar Mas Ibbin.

Festival yang mengusung slogan “Djangan Berhenti Boeng” ini menghadirkan beragam kegiatan menarik seperti Coffee Tenant Booth yang menampilkan produk kopi lokal, kompetisi Manual Brew dan Latte Art, sesi Public Coffee Cupping, talkshow seputar investasi kopi, serta Bar Take Over dan hiburan di panggung utama.

Baca Juga: Dorong Produktivitas Petani, Wawali Blitar Serahkan Combine Harvester

Mas Ibbin menekankan bahwa warung kopi dan kafe bukan hanya tempat bersantai, tetapi juga ruang diskusi dan kreativitas. Kopi itu bukan hanya gaya hidup. Ia bisa jadi ruang intelektual, tempat bertukar gagasan, dan tentu saja ladang ekonomi.

“Kita ingin warung-warung kopi di Kota Blitar menjadi tempat hidupnya ide dan peluang,” katanya.

Baca Juga: Tuntut Transparansi Pengelolaan Pantai Serang Blitar Kades Klaim Sisa Hasil Usaha Ratusan Juta

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada panitia dan pelaku usaha yang telah mendukung acara ini. Dirinya berharap festival ini mampu mendorong produk kopi Kota Blitar untuk dikenal secara nasional bahkan internasional, sekaligus menguatkan posisi Blitar sebagai kota dengan ekosistem kreatif yang kuat. **