Louis Vuitton baru-baru ini meluncurkan koleksi pakaian pria yang dirancang oleh Pharrell Williams. Salah satu produk yang menarik perhatian adalah tas bernama ‘Millionaire Speedy Bag’, yang dijual dengan harga yang cukup fantastis, mencapai sekitar Rp15,6 miliar atau US$1 juta.
Menurut informasi dari GQ, tas ini terbuat dari kulit buaya yang dilapisi dengan monogram khas Louis Vuitton. Tas ini juga dilengkapi dengan tali rantai emas dan gembok yang dihiasi dengan berlian asli. Tersedia dalam lima pilihan warna, yakni kuning, merah, hijau, biru, dan marun.
Inspirasinya berasal dari deretan tas tangan yang bisa ditemui di Canal Street, New York, yang dikenal sebagai tempat untuk barang-barang murah dan tiruan. Pharrell Williams mengungkapkan bahwa dia membayangkan tas ini sebagai produk palsu Canal Street dengan warna dasar, tetapi dengan bahan kulit yang sangat lembut hingga terasa meleleh saat dipegang.