Menurut pembina petani Desa Tirtobinangun ini sebetulnya usulan pembangunan dua paket pekerjaan ini jauh hari sering diusulkan melalui musrenbangdes namun tidak pernah gol.
” Padahal ini menyangkut kepentingan petani tapi pihak desa kurang perhatian dan terkesan ada pembiaran,” sambungnya.
Menurut dia juga sebetulnya alokasi anggaran dari pemerintah yang dikelola desa sangat besar. Ada dua sumber dana yang turun kedesa. Yaitu alokasi dana desa (ADD) dan dana desa (DD). Kedua sumber dana tersebut nilainya bisa milyaran rupiah. ” Tapi sayangnya kades tidak peduli dengan nasib warga petaninya,” imbuhnya.
Berangkat karena niat untuk merubah nasib petani kami sepakat menggunakan dana gotong royong atau dana urunan betsama kelompok tani. ” Ini sifatnya darurat jadi harus ditangani secara cepat juga,” pungkasnya. (adi)