Example floating
Example floating
Agro

Swasembada Pangan Masih Sulit? Pakar Ungkap Tantangan dan Solusinya

×

Swasembada Pangan Masih Sulit? Pakar Ungkap Tantangan dan Solusinya

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO – Upaya mewujudkan swasembada pangan di Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan serius. Kepala Pusat Pengkajian dan Penerapan Agroekologi Serikat Petani Indonesia (SPI), Muhammad Komarun Najmi, menyoroti bahwa kebijakan pemerintah saat ini belum sepenuhnya sejalan dengan kebutuhan petani.

Menurut Najmi, keberhasilan swasembada pangan bergantung pada keseimbangan antara penggunaan pupuk organik dan pupuk kimia. Namun, hingga saat ini, kebijakan yang ada masih lebih mengutamakan pupuk kimia.

“Pemerintah harus memastikan bahwa pupuk organik juga menjadi prioritas, bukan hanya pupuk kimia,” ujar Najmi dalam wawancara, Minggu (23/2/2025).

Najmi menjelaskan bahwa salah satu hambatan terbesar dalam mencapai swasembada pangan adalah kebijakan yang kurang berpihak pada petani kecil. Hal ini menyebabkan ketidakseimbangan dalam distribusi pangan, sehingga produksi dalam negeri sering kali tidak terserap dengan baik di pasar.

“Tanpa kebijakan yang benar-benar mendukung petani kecil, swasembada pangan hanyalah wacana,” tegasnya.

Lebih lanjut, Najmi mengungkapkan bahwa diversifikasi pangan harus menjadi agenda utama pemerintah agar Indonesia tidak terus bergantung pada beras.

Baca Juga  Distribusi Beras SPHP Dihentikan, Pedagang Solo Mengeluh Kelangkaan

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.