Jakata, Memo – Menjelang pernikahan pasangan selebriti, Lesti Kejora dan Rizky Billar tersebar surat perjanjian pra menikah mereka.
Dikutip dari Celebrities, surat perjanjian pra nikah itu terkuak melalui salah satu stasiun televisi.
Lesti kejora membacakan semua isi permintaan yang ada dalam surat perjanjian yang dibuat Rizky Billar.
“Pertama, saat istirahat maka tidak boleh ada guling di antara keduanya,” ujar Lesti Kejora.
“Berikutnya, sebelum berangkat bekerja harus selalu cium kening,” ucapnya lagi.
“Ketiga, di mana pun berada maka wajib video call, meski pun sedang berdekatan. Kalau video call dedek yang minta ke kak Billar,” tambahnya.