Example floating
Example floating
UMKM

Rayakan Imlek Seru di Museum KA Ambarawa: 30 UMKM, Kereta Wisata, dan Aktivitas Keluarga

Avatar
×

Rayakan Imlek Seru di Museum KA Ambarawa: 30 UMKM, Kereta Wisata, dan Aktivitas Keluarga

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO – Sebanyak 30 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) turut memeriahkan suasana perayaan Imlek yang digelar di Museum Kereta Api Ambarawa mulai 24 Januari hingga 4 Februari 2025. Kegiatan ini diinisiasi oleh PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata), yang merupakan pengelola resmi museum tersebut.

Para pengunjung yang datang tidak hanya disuguhkan pemandangan koleksi bersejarah dari dunia perkeretaapian, tetapi juga dapat menikmati berbagai aktivitas menarik. Mulai dari naik kereta wisata uap dan diesel, mencoba kereta mini bernama ‘choco train’, hingga menikmati aneka kuliner dan cenderamata yang tersedia di lokasi.

Direktur PT KAI Wisata, Wawan Ariyanto, menyampaikan bahwa pihaknya terus berinovasi untuk memberikan pengalaman baru kepada masyarakat yang berkunjung ke Museum Kereta Api Ambarawa. “Selama acara, kami menghadirkan berbagai wahana seperti choco train, kereta wisata, area panahan, kids play, perpustakaan, audio visual, hingga penyewaan kostum. Harapannya, pengunjung dapat menikmati liburan bersama orang tercinta,” jelasnya pada Jumat (24 Januari 2025).

Ia juga menambahkan bahwa kehadiran 30 stan UMKM bertujuan untuk memberikan warna baru dalam perayaan Imlek di Museum KA Ambarawa. Dengan mengusung tema Pasar Ambarawa Tahun 2025, pengunjung dapat menemukan berbagai produk makanan, minuman, serta kerajinan tangan hasil karya pelaku UMKM lokal.

Selama acara berlangsung, akan diadakan demo masak setiap hari pada pukul 10.00 dan 14.00 WIB dengan tema yang bervariasi. Selain itu, ada juga program siniar langsung yang membahas berbagai topik menarik, seperti kisah seputar UMKM serta sejarah Museum Kereta Api Ambarawa.

Baca Juga  Mahasiswa Mendadak Jadi Konsultan UMKM? Ini Dia Jurus Baru dari Kementerian UMKM!