Example floating
Example floating
Humaniora

Petugas Kebersihan Stasiun Kembalikan Tas Berisi Uang Rp44 Juta

×

Petugas Kebersihan Stasiun Kembalikan Tas Berisi Uang Rp44 Juta

Sebarkan artikel ini
Petugas Kebersihan Stasiun Kembalikan Tas Berisi Uang Rp44 Juta
Example 468x60

“Ya kaget (waktu nemu tas berisi uang). Tapi itukan bukan milik saya. (Tas) sudah dikembalikan ke pemiliknya,” kata pria yang sudah 10 tahun bekerja sebagai petugas kebersihan di Stasiun Tugu Yogyakarta ini.

Sudaryanto mengungkapkan dirinya sudah beberapa kali menemukan barang milik penumpang yang tertinggal. Namun baru kali ini dirinya menemukan tas berisi uang puluhan juta.

Example 300x600

“Dulu pernah nemu barang kayak powerbank. Ya langsung saya kasihkan ke petugas keamanan,” ungkap Sudaryanto.

Sementara Manajer Humas KAI Daop VI Franoto Wibowo menuturkan pihaknya memang beberapa kali menemukan barang milik penumpang yang tertinggal di stasiun. Franoto merinci saat musim libur Natal dan Tahun Baru 2023 lalu ada 21 barang tertinggal yang ditemukan petugas dan sudah diambil oleh pemiliknya.

“Kami selalu mengingatkan agar penumpang agar tidak lengah dan tetap fokus pada barang bawaannya meskipun tingkat keamanan di Daop VI sudah baik. Penumpang harus tetap waspada dalam menjaga barang-barangnya,” tutup Franoto

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.