Example floating
Example floating
MetropolisPemerintahanPeristiwa

Pemprov DKI Lakukan Mitigasi Waspadai Banjir Rob

×

Pemprov DKI Lakukan Mitigasi Waspadai Banjir Rob

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO, Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyiapkan langkah-langkah mitigasi banjir rob. Banjir rob diprediksi terjadi di pesisir Ibu Kota pada 1-8 Juni 2023.

“Kami akan siapkan personel dari Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga serta peralatan yang dibutuhkan. Seperti pompa mobile dan stasioner untuk siap difungsikan menyedot air rob,” kata Kasatpel Pengolahan Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Michael Sitanggang dalam keterangan resmi, Jumat (2/6/2023).

Mas Dhito Lanjutkan

Lebih lanjut, Michael mengatakan, petugas BPBD DKI juga akan dikerahkan ke sejumlah kelurahan yang rawan banjir rob. Nantinya, kata Michael, para petugas akan bekerja sama dengan Organ Perangkat Daerah (OPD) untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir rob.

“Tempat pengungsian, sarana dan prasaran kami siapkan juga. Seperti perahu, ring buoys, jaket pelampung, dan lain-lain siap difungsikan untuk membantu masyarakat apabila dibutuhkan,” ujar Michael.

Baca Juga  Eks Menteri Budi Karya Bantah Keterlibatan dengan Mafia Judi Online: Cuma Temenan Musik, Kok!

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.