Sekretaris Muslimat NU Ancab Pesantren, Kota Kediri, Endah Andarwati, menambahkan, bahwa tujuan utama dilakukannya program baksos tersebut untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu di tengah Pandemi Covid-19. Khususnya mereka yang terdampak secara ekonomi maupun yang belum punya masker.
“Untuk pembagian 1.000 masker ini, bukan hanya dari swadaya Muslimat NU, tapi kami bekerja sama dengan BPBD Kota Kediri, Polsek, dan pihak terkait lainnya. Acara ini juga sebagai rangkaian dari agenda rutin yang kami gelar tiap akhir tahun,” katanya.
Sebelum dilakukannya pembagian ribuan masker ke 31 ranting, Pengurus Anak Cabang Muslimat NU Pesantren, terlebih dulu berkumpul di Kantor BPBD Kota Kediri. Kemudian, mereka menyebar ke seluruh ranting dan mendistribusikan bantuan sosial tersebut dengan mengutamakan Protokol Kesehatan Covid-19, seperti memakai masker dan menjaga jarak.
The post Peduli Kesehatan, Muslimat NU Ancab Pesantren Kediri Bagikan 1.000 Masker appeared first on Memo Kediri |.