Padang, Memo
Warga memergoki pasangan mahasiswa di salah satu kampus di Padang, Sumatera Barat (Sumbar), karena diduga melakukan mesum.
Kedua pasangan itu ditangkap di dalam salah satu toilet musala kawasan Limau Manih, Kecamatan Pauh, Kamis (4/8/2022) malam.
“Iya, mereka adalah mahasiswa baru. Mereka pacaran dan ditangkap oleh warga diduga sedang berbuat mesum,” Kapolsek Pauh, AKP Muzhendri, Jumat (5/8/2022).
Muzhendri mengatakan, pasangan mahasiswa itu berinisial DAS (17) dan AWD (18). Saat ini mereka sedang diproses di Polsek Pauh.