Example floating
Example floating
Kriminal

MENJELANG SAHUR, KOBARAN API MENGHANGUSKAN 18 RUMAH DI KAMPUNG JAWA

×

MENJELANG SAHUR, KOBARAN API MENGHANGUSKAN 18 RUMAH DI KAMPUNG JAWA

Sebarkan artikel ini
Foto: Kampung Jawa Yang Terbakar
Example 468x60

Foto: Kampung Jawa Yang Terbakar
Foto: Kampung Jawa Yang Terbakar

Jakarta, memo.co.id
Pemukiman padat di kawasan kampung jawa terjadi kebakaran disaat menjelang sahur dini hari Selasa (14/06/2016).

Kebakaran yang terjadi beralamat di Jalan Kampung Jawa Rt.12 Rw.10 Kelurahan Keagungan, Kecamatan Taman sari Jakarta Barat. Melanda 18 rumah pemukiman padat dengan jumlah 40 KK/100 jiwa.

Menurut Ryan Hardiansyah (24) warga setempat, terdengar suara adzan dari Masjid Al-Muttaqin pada pukul 01.40 WIB.
“tadi tau kebakaran juga gara-gara ada suara adzan jam 01.40 WIB dari Masjid Al-Muttaqin dekat lokasi kebakaran, pas dilihat apinya sudah gede”, ujar Ryan saat diwawancarai.

Petugas damkar mendapatkan informasi kebakaran pada pukul 01.50 WIB dan menerjunkan 34 unit damkar dari Sudin Jakarta Barat untuk memadamkan kobaran api.

“ada 34 unit damkar dari Sudin Jakarta Barat, medapat informasi pukul 01.50 WIB” Ujar Roni, Petugas Piket Damkar saat dihubungi.

Untuk penyebab diperkirakan akibat konsleting listrik dari tempat Laundry yang tidak ada penghuni dan tidak ada korban jiwa pada kejadian ini.“penyebabnya konsleting listrik, engga ada korban” tutup Roni.

Pada pukul 04.40 WIB api sudah dapat dijinakan oleh petugas damkar. Petugas damkar mengalami kesulitan saat memasuki lokasi kebakaran karena jalan yang sempit dan kawasan padat penduduk.(jamaludin)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.