Pelaksanaan tes wawasan kebangsaan sebagai rangkaian dari alih status pegawai KPK jadi ASN, tambah Jokowi, tidak boleh merugikan pegawai KPK. Sebaliknya, momentum itu harus menjadi langkah perbaikan KPK, baik bagi individu-individu di dalamnya, maupun secara kelembagaan.
Dalam pernyataannya Jokowi juga memberikan masukan kepada KPK untuk langkah ke depan terhadap ke-75 pegawai yang dinyatakan tak lolos TWK. Ia mengusulkan agar terhadap ke-75 pegawai itu diberikan kesempatan pendidikan kedinasan dalam rangka meningkatkan wawasan kebangsaan sebagaimana tujuan diadakannya tes.
Untuk usulannya itu, secara khusus Jokowi mendorong pimpinan KPK, Menteri Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi, serta Badan Kepegawaian Nasional, untuk merancang langkah stategis lebih lanjut bagi ke-75 pegawai KPK.