Ia menambahkan bahkan melalui berbagai kegiatan sosian dengan kepeduliannnya kepada masyarakat dengan memberikan bantuan langsung kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 sampai pelosok-pelosok, dalam bentuk bantuan bahan pokok maupun dalam bentuk lainya yang dapat di rasakan langsung oleh masyarakat.
“Salut dengan pak Pandia selama pandemi Covid-19 sangat dirasakan oleh masyarakat yakni adanya bantuan tabung oksigen gratis, dimana saat itu tabung oksigen sempat langka dan harga sangat mahal. Tapi Polres Bojonegoro menyediakan tabung oksigen gratis untuk warga yang terpapar Covid-19. Ada lagi Polres Bojonegoro menjadi orang tua asuh bagi anak yatim piatu yang ditinggal orang tuanya karena terpapar positif Covid-19, beberapa hari lalu pak Kapolres memberikan bantuan gerobak gratis. Terima kasih dan salut buat pak Kapolres yang peduli,” tambahnya.