Example floating
Example floating
Sehat Bugar

Jus Sayuran Ini Ampuh Kontrol Gula Darah

Avatar
×

Jus Sayuran Ini Ampuh Kontrol Gula Darah

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO – Diabetes, sebuah kondisi yang membuat tubuh kesulitan mengolah gula menjadi energi, bisa memicu masalah kesehatan serius seperti penyakit jantung dan stroke akibat penumpukan gula dalam darah. Namun, tahukah kamu bahwa jus sayuran tertentu bisa menjadi senjata ampuh untuk membantu mengendalikan kadar gula darah?

Beberapa jenis sayuran, bahkan jika dikombinasikan dengan buah, memiliki manfaat luar biasa bagi para pejuang diabetes. Apa saja sayuran ajaib itu?

1. Si Pahit yang Menyehatkan: Pare, Meski rasanya pahit, banyak orang justru menyukai pare. Selain rasanya yang unik, pare juga dikenal sebagai sayuran penurun gula darah alami. Kandungan magnesium dalam pare membantu memaksimalkan kerja insulin, hormon penting dalam mengatur kadar gula darah. Hebatnya lagi, pare juga mencegah penumpukan glukosa dalam darah dan mengarahkannya ke tempat penyimpanan energi seperti hati, otot, dan jaringan lemak.

2. Si Bintang Kaya Serat: Belimbing, Buah yang cantik saat dipotong ini ternyata menyimpan segudang manfaat. Belimbing kaya akan serat tidak larut air. Jenis serat ini bekerja dengan menghambat penyerapan glukosa di usus, sehingga membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan mencegah lonjakan tiba-tiba.

Baca Juga  Menhub Acungi Jempol Program Cek Kesehatan Gratis untuk Pengemudi Ojek Online