Malang, Memo
PWI Malang Raya menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) pada (3/12/2021) bertempat di Hotel Savana Kota Malang dengan menggandeng Polresta Malang Kota. Acara ini resmi di selenggarakan selama lima hari yakni 3 – 7 Desember 2021
Acara Uji Kompetensi Wartawan di awali dengan pembukaan yang di hadiri oleh Bapak Wakapolresta Malang Akbp Deny Heryanto,S.I.K.,M.Si. yang mewakili Bapak Kapolresta Malang Kota, Ketua PWI Jatim Luthfil Hakim, Ketua PWI Malang Raya Ir. Cahyono, Anggota DPR RI Ir. Andreas Adi Susetyo beserta seluruh peserta UKW 2021 Angkatan 37 dan 38
Dalam sambutannya Wakapolresta Malang Kota Akbp Deny Heryanto S.I.K., M.Si. menyampaikan Polresta Malang Kota selama ini telah menjalin hubungan silaturahmi yang cukup akrab dan harmonis dengan rekan-rekan Jurnalis Malang Raya, termasuk pada hari ini Bapak Kapolresta Malang Kota Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si. mensponsori pelaksanaan UKW 2021 sesuai komitmen beliau yang senantiasa peduli terhadap kegiatan yang berbentuk pengembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan kompetensi maupun kapasitas yang di selenggarakan,melanjutkan sambutannya Akbp Deny menambahkan saat minggu-minggu belakangan banyak berita negatif tentang Polri, Rekan Jurnalis Malang Raya tetap menghadirkan pemberitaan yang positif salah satunya keberhasilan Polresta Malang Kota dalam mengungkap Tindak Pidana terhadap anak yang viral di media sosial.