Seorang gadis di Kecamatan Manuhing, Gunung Mas, Kalimantan Tengah tenggelam saat mandi di sungai pada Selasa (8/3/3022). Sampai hari ini nasibnya belum diketahui.
Gadis berinisial WNS itu dikabarkan tenggelam di Sungai Manuhing saat sedang mandi bersama sejumlah temannya. “Ya betul mas. Hilangnya sekitar pukul 13.15 WIB kemarin hingga sekarng msih kita cari,” ujar Kapolsek Manuhing, Ipda Suwardi, Rabu (9/3/2022)
Dia menjelaskan, saat mandi bersama teman-temannya, korban sempat pura-pura tenggelam lalu diselamatkan oleh temannya. “Setelah itu korban berenang lagi ke tengah sungai hingga akhirnya terseret arus sungai. Korban sempat terlihat melambaikan tangan minta tolong.”
Usai dikabarkan hilang tenggelam, warga serta pihak kepolisian dan juga Koramil langsung menuju lokasi kejadian melakukan pencarian terhadap korban. “Kita sudah dan sedang lakukan pencarian tetapi belum membuahkan hasil.” tambahnya.