Example floating
Example floating
KEDIRI RAYA

Beri Pelatihan Ketrampilan eks ODGJ, Dinsos Kota Kediri Dukung ‘Sambango’

A. Daroini
×

Beri Pelatihan Ketrampilan eks ODGJ, Dinsos Kota Kediri Dukung ‘Sambango’

Sebarkan artikel ini
Beri Pelatihan Ketrampilan eks ODGJ, Dinsos Kota Kediri Dukung 'Sambango'

Kediri, Memo

Dinas Sosial Kota Kediri mendukung komunitas Sambango dalam memberikan pelatihan keterampilan bagi eks-ODGJ di Kota Kediri. Kegiatan ini berlangsung di sekretariat Sambango, Kelurahan Banjarmlati, sejak Selasa (11/2) hingga Kamis (13/2).

Baca Juga: Malam Tahun Baru di Kediri, Peresmian Jalan Stasiun dan 2.000 Porsi Pecel Gratis

Kepala Dinas Sosial Kota Kediri, Paulus Luhur Budi Prasetya, mengapresiasi inisiatif ini sebagai bagian dari inovasi pilar sosial, seperti TKSK, TRC Tagana, PKH, dan Karang Taruna.

“Selama ini, setelah mereka tenang dengan pengobatan, bagi eks-ODGJ yang tidak memiliki aktivitas, berisiko untuk kambuh. Program dari komunitas Sambango ini sangat bagus, hadir memberikan solusi untuk membekali mereka dengan keterampilan,” ujarnya.

Baca Juga: Wujud Kepedulian Sosial, KAI Daop 7 Madiun Sepanjang Tahun 2025 Salurkan Dana Sosial Rp 778 Juta

Pelatihan ini diikuti oleh lima peserta perempuan (40-50 tahun) yang berasal dari tiga kecamatan di Kota Kediri. Disini para peserta mendapatkan pelatihan pembuatan aksesoris seperti gelang, tasbih, dan semacamnya dari manik-manik. Dimana seluruh media pelatihan gratis disediakan untuk para peserta.