Example floating
Example floating
Berita Kediri

Begal Sadis Sering Resahkan Masyarakat, Keok Ditangan SatReskrim Polres Kediri

×

Begal Sadis Sering Resahkan Masyarakat, Keok Ditangan SatReskrim Polres Kediri

Sebarkan artikel ini
Foto : Mulyono (30) begal sadis diapit oleh anggota Satreskrim Polres Kediri ketika press rilis di Mapolres Kediri
Example 468x60
Foto : Mulyono (30) begal sadis diapit oleh anggota Satreskrim Polres Kediri ketika press rilis di Mapolres Kediri
Foto : Mulyono (30) begal sadis diapit oleh anggota Satreskrim Polres Kediri ketika press rilis di Mapolres Kediri

Kediri Memo.co.id
Mulyono (30) warga Desa Gayam Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri berhasil diringkus Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kediri, Kamis (21/07). Pasalnya disetiap aksinya melakukan tindakan begal mulyono selalu menganiaya korbannya hingga tak sadarkan diri.

dari informasi yang dihimpun, penangkapan pelaku begal sadis tersebut bermula dari laporan M Aziz Baihaki (23) warga Dusun Suwaloh Desa Sumberejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Aziz bersama temannya pada Jumat malam (15/7) seminggu yang lalu, ketika melintas di Dusun Kapasan Desa Gadungan Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri, menjadi korban perampasan oleh 3 orang yang tidak dikenal.

Mas Dhito Lanjutkan

“ Saat beraksi pelaku awalnya menarik tangan si korban dan selanjutnya dihentikan. Setelah korban berhasil dihentikan lalu si korban di bonceng dibawa ke tempat yang sepi lalu dianiaya hingga tak sadarkan diri, ” terang Kapolres Kediri AKBP Akhmad Yusep Gunawan melalui Kasatreskrim Polres Kediri AKP M Aldy Sulaeman ketika melakukan press rilis di Mapolres Kediri.

Masih menurut keterangan AKP Aldy mengatakan korban setelah berhasil dihentikan lalu korban dibawa pelaku ke lapangan Desa Sidorejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Di tempat yang sepi itu korban dihajar hingga babak belur dan tak sadarkan diri. setelah kondisi korban sudah tak sadarkan diri Kemudian, barang berharga milik korban di bawa lari.

“ Barang bukti yang berhasil kita temukan dari pelaku yaitu,1 unit handphone, 1 dompet warna coklat yang berisi surat motor dan uang sebesar Rp 1.160.000,00, ” tutur Kasatreskrim.

Lebih lanjut dijelaskan AKP Aldy, setelah dilakukan serangkaian penyelidikan akhirnya pelaku berhasil diamankan di rumahnya. Pelaku langsung diamankan petugas untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Saat ini kami masih melakukan pengembangan pelaku lainnya. Karena masih ada dua pelaku lain yang saat ini kabur, ” tegasnya.(Bm/Wing)

Baca Juga  Warga Banjarmlati Bersorak Sambut FREN! Begini Reaksi Mereka Setelah Kunjungan Mengesankan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.