Magetan, Memo.co.id
Beberapa pohon berumur puluhan tahun tumbang di jalur obyek wisata Sarangan Magetan, tadi malam. Tepatnya di Jalan Dusun Ngwolo, Desa Dadi, RT 05/03, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan.
Pohon yang tumbang adalah pohon beringin berdiameter 50 sentimeter dan mempunyai tinggi sekitar 18 meter. Sehingga, lalu lintas antar Kecamatan tersebut tertutup total. Baik roda empat maupun roda dua tidak bisa melintas.
“Tadi malam saat pohon tumbang, BPBD, Polsek dan PU BMCK Kabupaten Magetan langsung bergerak,” kata Fery Yoga Saputra, Kasie Kedaruratan dan Logistik BPBD Magetan, Selasa (13/12/2016) pagi.
Namun, lanjut dia, proses evakuasi memang memerlukan waktu lama. Fery mengatakan tadi malam tim tidak bisa mengevakuasi total. “Karena memang hujan. Hanya bisa membuka akses untuk roda dua saja. Roda empat belum bisa melalui. Pagi ini akan kami lanjutkan,” tambahnya.
Fery menjelaskan tidak hanya menutup akses jalan, pohon tumbang juga menimbulkan kerusakan. Yakni bangunan warung berukuran 3×6 meter milik Sunardi (45). Pun teras Hotel Garuda milik Basuki.
Beruntung, lanjut dia, tidak ada korban jiwa. “Korban jiwa nihil. Tapi untuk material rugi sekitar Rp 7 juta,” pungkasnya.( dny )