Example floating
Example floating
Berita-Peristiwa

Akhir Pekan diwarnai Hujan Petir di Berbagai Kota! Cek Daerahmu

Avatar
×

Akhir Pekan diwarnai Hujan Petir di Berbagai Kota! Cek Daerahmu

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO -Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis prakiraan kondisi cuaca untuk sejumlah kota-kota besar yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Informasi prakiraan cuaca ini berlaku untuk hari Minggu, 13 April 2025.

Menurut keterangan dari Prakirawan BMKG, Satriana Roguna, wilayah Pulau Sumatra berpotensi mengalami gangguan berupa udara kabur yang diperkirakan akan menyelimuti kota Banda Aceh. Sementara itu, kondisi cuaca berkabut diprediksi akan terjadi di Kota Padang.

Di sisi lain, beberapa kota di Sumatra diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan, meliputi Medan, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Jambi, dan Palembang. “Masyarakat diimbau untuk mewaspadai potensi terjadinya hujan yang dapat disertai petir, terutama di wilayah Bengkulu, Pangkal Pinang, dan Bandar Lampung,” imbau Satriana.

Beralih ke Pulau Jawa, BMKG memprediksi adanya potensi hujan disertai petir yang kemungkinan akan terjadi di Kota Bandung. Selain itu, hujan dengan intensitas ringan diperkirakan akan membasahi beberapa kota lainnya, seperti Serang, Jakarta, Semarang, dan Surabaya.

Kondisi cuaca yang sedikit berbeda diperkirakan terjadi di Kota Yogyakarta, di mana hujan dengan intensitas sedang berpotensi mengguyur wilayah tersebut.

Untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, prakiraan BMKG menunjukkan potensi hujan dengan intensitas ringan di Kota Denpasar dan Mataram. “Perlu diwaspadai potensi hujan yang dapat disertai dengan sambaran petir, khususnya di wilayah Kupang,” tegas Satriana.

Baca Juga  Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Warga Diminta Waspada