Jakarta, Memo.co.id
Munas Luar Biasa Partai Golkar bakal digelar pertengahan Desember nanti. Mereka sepakat mengganti Setya Novanto yang sudah ditahan KPK dalam kasus korupsi e-KTP. Beredar dua nama calon Ketua Umum yang memiliki khans kuat, diantaranya Idrus Markham dan Airlangga.
Menurut Ketua Bidang Pemenangan Pemilu I Partai Golkar Nusron Wahid, lokasi diselenggarakannya MUnaslub luar biasa belum dipastikan. Hanya saja , kepastiannya sudah didapatkan setelah ada beberapa kali pembicaraan.
“Insya Allah. Bila Allah menghendaki. Untuk tempat belum tahu, tapi ya kira-kira di Jakarta,” kata Nusron di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Sabtu (25/11).