Example floating
Example floating
KEDIRI RAYA

Semarak Festival Kuno Kini 2025 di Kabupaten Kedir, Gelar Workshop Seni Topeng Hidup

A. Daroini
×

Semarak Festival Kuno Kini 2025 di Kabupaten Kedir, Gelar Workshop Seni Topeng Hidup

Sebarkan artikel ini
Semarak Festival Kuno Kini 2025 di Kabupaten Kedir, Gelar Workshop Seni Topeng Hidup

Kediri, Memo – Semarak Festival Kuno Kini 2025 di Kabupaten Kediri tak hanya menghadirkan pameran UMKM dan hiburan, tetapi juga memfasilitasi workshop pembuatan topeng tradisional. Acara yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1221 ini berlangsung di area Taman Hijau Simpang Lima Gumul pada Minggu (25/5).

Pengunjung dan peserta antusias mengikuti workshop yang dibimbing langsung oleh Sujito, seniman topeng kenamaan asal Kabupaten Kediri. Ia berbagi ilmu dan pengalamannya dalam menciptakan topeng-topeng berkarakter khas yang sarat nilai filosofis. Proses pembuatan topeng, mulai dari pemilihan jenis kayu, teknik pemahatan, penghalusan, hingga pewarnaan dan penambahan ornamen, dijelaskan secara rinci.

Baca Juga: Laksanakan Tugas Kemanusiaan, Babinsa Koramil 02 Pesantren / Kodim 0809 Kediri Amankan dan Evakuasi ODGJ di Kelurahan Tempurejo

Peserta yang hadir berasal dari beragam latar belakang, mulai dari pelajar, mahasiswa, komunitas budaya, hingga wisatawan lokal. Mereka tampak menikmati setiap tahapan, menunjukkan semangat tinggi dalam melestarikan warisan budaya.

Festival Kuno Kini sendiri akan terus memeriahkan suasana hingga 1 Juni 2025, dengan berbagai agenda menarik lainnya. Di antaranya adalah pertunjukan campursari, beragam pameran UMKM, dan pentas musik tradisional yang semakin memperkaya khazanah budaya lokal.

Baca Juga: Upaya Peningkatan Keselamatan Perka, KAI Daop 7 Madiun Tutup Perlintasan Liar

Antusiasme masyarakat serta partisipasi aktif dari berbagai komunitas budaya menjadi bukti nyata bahwa semangat melestarikan jati diri dan tradisi tetap hidup dan berkembang di Kabupaten Kediri, bahkan di tengah arus modernisasi. (Adv/Kominfo)