Jakarta, Memo.co.id
Eksponen Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) lantang akan menggelar demo di Gedung DPRRI pada 25 Nopember dengan mengerahkan massa lebih besar. Mereka terdiri dari gabungan alumni HMI dan aktifis HMI yang masih akrif di organisasi kemahasiswaan tersebut. ” Aksi 25 November akan mengerahkan massa lebih besar. Sasaran kita bukan Istana, tapi gedung DPR dan MPR,” kata M Yusuf Sahide, salah satu advokat HMI ketika menggelar diskusi bertajuk “Kasus Ahok Sasar Jokowi” di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat.
Aksi demo mahasiswa se Indonesia, terkait demo 4 Nopember lalu, yang meminta pengusutan Ahok dalam kasus penistaan agama. Namun, demo tersebut Presiden Jokowi tidak mau menemui warganya. Bahkan, paska demo Presiden Jokowi malah mengumbar isu isu yang tidak mendinginkan situasi, misalnya memancing isu bahwa telah ditunggangi kepentingan lain.