Example floating
Example floating
Kabar Daerah

Training Edukasi Seks Dan Reproduksi Bagi Siswa Difabel dan Inklusi

×

Training Edukasi Seks Dan Reproduksi Bagi Siswa Difabel dan Inklusi

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

1462620901357
Batu, Memo.co.id
Sekolah Luar Biasa Negeri Kota Batu yang beralamat di Jl. Banaran – Gang Lapangan, Desa Bumiaji,Kec.Bumiaji Kota Batu,hari ini Sabtu (7/5), melaksanakan Training Edukasi Seks dan Kesehatan Reproduksi Bagi Remaja Difable(Difabel Juvenile) yang berada di Kota Batu.
Diikuti 41 Siswa Didik Remaja Difabel dari SLB Negeri Bumiaji dan Sekolah-Sekolah Umum Negeri di Kota Batu. Siswa Didik Remaja Difabel dari SLB Negeri Bumiaji yang mengikuti kegiatan Training Edukasi ini sebanyak 12 Siswa Didik Remaja dan dari Siswa Didik Remaja Berkebutuhan Khusus (Inklusi) dari Sekolah Umum Negeri di Kota Batu sebanyak 29 Siswa Remaja. Dengan Materi Training:1.Pendidikan Sex Bagi Remaja Difabel,2.Kesehatan Reproduksi, 3.PMS.
Training Edukasi Bagi Remaja Difabel yang diselenggarakan hari ini bertujuan untuk memberikan Pemahaman Tentang Sex dan Pengetahuan Tentang Kesehatan Reproduksi, bagi Siswa Difabel Remaja di Kota Batu. Hal ini penting karena dari kenyataan Budaya Ketimuran kita sampai saat ini, Para Orang Tua Wali Murid Penderita Difabel masih menganggap Tabu untuk membicarakan dan memberikan Pengetahuan Sex kepada anak-anak remaja di lingkungan kita. Padahal pemahaman tentang sex sangat diperlukan bagi Difabel Juvenile.
Demikian pernyataan dari Farida Candrayani, salah seorang Aktivis Bagi Penderita Difabel sekaligus Pembicara dalam Training kepada memo.co.id, Sabtu (7/5).” Edukasi Pemahaman Sex dan Kesehatan Reproduksi Bagi Remaja Difable sangat penting, karena selain bermanfaat bagi mereka Siswa Remaja Penderita Difabel untuk mengenal Pasangan, juga memberikan Pemahaman untuk menjaga Keamanan Diri dari Kejahatan Sexual terhadap mereka Penderita Difabel dengan segala kekurangannya”.”Edukasi Bagi Siswa Remaja Penderita Difable supaya bisa dapat ditangkap dan dipahami dengan baik harus diulang terus karena keterbatasan mereka, Para Guru Difable harus mengingatkan kembali minimal 1 bulan sekali”. Farida Candrayani, juga mengatakan:”Kelompok Siswa Remaja diatas umur 15 tahun, yang memiliki respon paling baik karena mampu menanggapi beberapa materi yang disampaikan, edukasi kali ini cukup interaktive”.
Kepala Sekolah SLB Negeri Bumiaji Ana menyampaikan ”Kami sangat berterimakasih kepada Charita Creative Organizer dengan kegiatan ini, karena pemahaman Edukasi ini memang sangat dibutuhkan untuk anak didik kami Siswa Difabel yang remaja”. Dian, Salah Seorang Guru Inklusi di Sekolah Umum yang ada di Kota Batu juga menambahkan ”Harapan kami Edukasi Seks ini bisa dimasukkan di Kurikulum Sekolah Inklusi di Kota Batu”.
Acara selanjutnya Charita Creative Organizer akan mengadakan Seminar dengan materi yang sama pada Hari Minggu, (8/5) mulai Jam 8.00 WIB sampai selesai,yang akan digelar di Aula Graha Wangsa Kota Batu, dengan salah satu Pemateri, Nurul Hidayah,SST.,M.Kes.,Seorang Dosen Kebidanan Unibraw-Malang. Ditujukan untuk Orang Tua Wali Murid Remaja Difabel SLB Negeri Bumiaji dan Siswa Remaja Inklusi dari Sekolah Umum di Kota Batu. Dimeriahkan dengan unjuk diri di bidang kesenian, musik dan ketrampilan, dari Siswa-siswa Difabel Remaja dan Inklusi di Kota Batu.(Diana)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.