Example floating
Example floating
Peristiwa

2 Kapal Tongkang Batu Bara Kandas , Diterjang Badai

×

2 Kapal Tongkang Batu Bara Kandas , Diterjang Badai

Sebarkan artikel ini
2 Kapal Tongkang Batu Bara Kandas , Diterjang Badai
Example 468x60

Cuaca buruk membuat dua kapal tongkang pengangkut batu bara diterjang badai dan ombak hingga kandas di perairan Pantai Panimbang, Pandeglang, Banten. Warga sekitar khawatir dengan seringnya kapal tongkang terseret ombak, terdampar dan kandas di sekitar wilayah tempat tinggal mereka.

Warga Kampung Sindang Laut, Desa Panimbang, Kecamatan Panimbang, Pandeglang digegerkan dengan ditemukannya kapal tongkang yang kandas di dekat pemukiman mereka.

Kapal yang membawa batu bara tersebut diduga terseret arus deras dan angin kencang serta badai yang terjadi sejak beberapa hari terakhir.

Sejak dua pekan ini sudah dua kali terjadi kapal tongkang yang terseret ombak. Menurut informasi, kapal tongkang tersebut membawa pasokan batu bara ke PLTU 2 Labuan. Warga sekitar lokasi khawatir kapal tongkang merusak perahu nelayan yang mereka tambatkan di pinggir pantai.

Baca Juga  Dini Hari Mencekam: Sulawesi dan Papua Diguncang Gempa Beruntun, BMKG Berikan Peringatan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.