Example floating
Example floating
Home

Seru! Muaragembong Gelar Lomba Dayung, Ajang Cari Bakat Atlet & Dongkrak Ekonomi

Avatar
×

Seru! Muaragembong Gelar Lomba Dayung, Ajang Cari Bakat Atlet & Dongkrak Ekonomi

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO – Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi, resmi menggelar lomba kebut dayung sebagai ajang pencarian bakat atlet dayung sekaligus meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga khas wilayah pesisir ini.

Kompetisi ini berlangsung di Desa Pantai Mekar pada Kamis (30/1/2025) dan dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi.

Camat Muaragembong, Sukarmawan, menyampaikan bahwa ajang dayung ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat kebersamaan masyarakat serta menemukan talenta muda yang berpotensi menjadi atlet profesional.

“Kami ingin menjaring potensi pelajar yang memiliki bakat di olahraga dayung, terutama di Muaragembong, yang dikenal sebagai wilayah pesisir dan komunitas nelayan,” ujarnya.

Selain sebagai ajang olahraga, lomba dayung ini juga diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal, terutama sektor UMKM.

“Saat ini, 12 UMKM di Muaragembong telah mengalami peningkatan kelas dari total 26 UMKM yang beroperasi di wilayah ini. Event seperti ini diharapkan bisa membantu mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat,” tambahnya.

Menurut Ketua Komite Olahraga Kecamatan Muaragembong, Leman, kompetisi perdana ini diikuti oleh 20 tim dengan total 40 peserta dari berbagai latar belakang, termasuk aparatur Kecamatan Muaragembong, PGRI, Koramil, Polsek, pelajar, pemuda, dan organisasi lainnya.

“Ini adalah lomba dayung pertama yang kami adakan, dan alhamdulillah antusiasme masyarakat luar biasa. Kami berharap ke depannya bisa menggelar event yang lebih besar dengan persiapan yang lebih matang,” kata Leman.

Melihat respon positif dari masyarakat, panitia berencana untuk menjadikan lomba dayung ini sebagai agenda tahunan.

“Mudah-mudahan kompetisi ini bisa membangkitkan kembali semangat olahraga dayung di Muaragembong dan Bekasi. Rencananya, ke depan, kami akan membuka lomba ini untuk peserta dari seluruh Kabupaten Bekasi,” pungkasnya.

Baca Juga  Pencak Silat Mendunia! Menpora Dito Promosikan Warisan Indonesia di Markas PBB

Dengan adanya ajang seperti ini, diharapkan olahraga dayung bisa semakin berkembang, sekaligus mengangkat potensi wisata dan ekonomi Muaragembong di masa mendatang.