Pelaku Kekerasan Pakai Tongkat Baseball di Surabaya yang Videonya Viral. Kepolisian Polrestabes Surabaya telah mengantongi identitas pelaku di balik video viral tindak kekerasan seorang pria yang memukul korbannya menggunakan tongkat baseball.
Sebelumnya telah beredar sebuah video yang menampilkan dua orang pria sedang cekcok di pinggir jalan dekat Universitas Widya Mandala, Jalan Dinoyo, Surabaya. Dalam video itu korban yang memakai kemeja kotak-kotak terlihat keluar dari mobil, dan ada pria memakai kemeja kuning sebagai pelaku sambil membawa tongkat baseball.
Usai cekcok, pelaku tiba-tiba memukul korban dengan tongkat baseball yang sudah ia bawa sejak awal video direkam.
AKBP Mirzal Maulana Kasatreskrim Polrestabes Surabaya menyampaikan bahwa korban sudah membuat laporan. Saat ini tim penyidik dari unit Jatanras sedang berkomunikasi dengan korban.
“Dari hasil penyelidikan tim penyidik, identitas pelaku sudah diketahui,” ujar Mirzal